LAMONGAN, - Dandim 0812 Lamongan Letkol Kav Endi Siswanto Yisuf didampingi Danramil 0812/01 Kota Kapten Cku Yanto Budi Utomo meninjau langsung pelaksanaan kegiatan bedah rumah tidak layak huni (RUTILAHU) kawedanan 1, milik salah seorang warga ibu Sanipah Desa Sendangrejo kecamatan Lamongan Kab Lamongan, Rabu, (14/02/2023)
Kegiatan bedah rumah kawedanan 1 dalam membangun rumah warga tidak layak huni menjadi layak untuk di tempati
Dalam hal ini Dandim 0812 Lamongan Letkol Kav Endi Siswanto Yusuf terjun langsung ke lokasi pembangunan untuk memantau dan melihat proses tahap pertahapan pembangunan
Dandim juga mengatakan, bahwa bedah rumah menjadi program teritorialnya dalam rangka membantu pemerintah daerah dalam mengentaskan kemiskinan masyarakat.
“Saat ini kami melakukan bedah rumah tidak layak huni milik ibu Sanipah Desa Sendangrejo kecamatan Lamongan Kab Lamongan, dengan harapan dapat membantu memberikan rumah yang layak huni dan dapat memberikan kenyamanan bagi yang menempati”, tandasnya.
Dandim juga menambahkan, dengan harapan program ini semoga bermanfaat bagi warga masyarakat, sehingga diharapkan pada waktu yang akan datang tidak ada lagi warga di wilayah teritorialnya yang memiliki rumah tidak layak huni dan ini juga sebagai wujud kemanunggalan TNI bersama Rakyat. Pungkas Dandim 0812 Lamongan saat berada di lokasi pembangunan RUTILAHU kawedanan 1 (Pendim0812)