Lamongan, - Pengumpulan data Satuan Komando Kewilayahan mulai dilakukan oleh pihak Kodim 0812/Lamongan. Pengumpulan data itu, dilakukan oleh staf teritorial.
Pasiter Kodim, Kapten Cku Yanto Budi Utomo mengatakan pengumpulan data itu harus dilakukan secara uptodate, akurat dan dapat dipertanggungjawabkan sesuai kebutuhan organisasi TNI-AD.
“Data itu nantinya akan dikoordinasikan dengan aparat terkait dengan tujuan untuk mengantisipasi terjadinya segala potensi yang terjadi, ” ucap Pasiter dalam pengarahan yang dilakukan di Aula Kadet Soewoko Makodim Lamongan. Kamis (04/07/2024).
Pasiter menambahkan, kegiatan pengumpulan data itu dinilai sangat penting untuk dilakukan guna melakukan proses pembinaan maupun pemberdayaan komponen pendukung.
Baca juga:
Kasad: Jangan Ragu Bertindak Tegas
|
“Supaya nantinya bisa didapatkan kesamaan pemahaman, pandangan dan semakin optimalnya keterlibatan elemen komponen pendukung untuk berperan, serta mewujudkan pertahanan negara yang semakin Tangguh, ” tandasnya. (*)